Silahturahmi Dengan Ketua Majelis GMIT Kalvari Maumere, Kapolres Sikka : Peran Tokoh Agama Sangat Penting Dalam Menjaga Sitkamtibmas Yang Kondusif

Silahturahmi Dengan Ketua Majelis GMIT Kalvari Maumere, Kapolres Sikka : Peran Tokoh Agama Sangat Penting Dalam Menjaga Sitkamtibmas Yang Kondusif

Tribratanewssikka.com, Maumere – Kepala Kepolisian Resor Sikka AKBP Hardi Dinata H., S.I.K., M.M., bersilahturahmi dengan Ketua Majelis GMIT Kalvari Maumere Bapak Pendeta Ferluminggus Bako, S.Th. di Gereja GMIT Kalvari Maumere, Jl. Merpati, Kelurahan Kota Baru, Kecamatan Alok Timur, Kabupaten Sikka, Kamis (21/9).

Turut Hadir dalam kunjungan tersebut Wakil Ketua I Majelis GMIT Kalvari Maumere Ibu Kristin E. Bako-Pah, S.Th., dan Sekretaris Jemaat GMIT Kalvari Maumere Bapak Marther Luther Aji, S.E. Kedatangan orang nomor satu di Polres Sikka dalam rangka silahturahmi sekaligus memperkenalkan diri sebagai pejabat Kapolres Sikka yang baru menggantikan pejabat lama AKBP Nelson Filipe Dias Quintas, S.I.K.

Pada kesempatan pertama, Kapolres mengucapkan terima kasih kepada Ketua Majelis GMIT Kalvari Maumere atas sambutan yang diberikan atas kedatangannya. “Terima kasih sekali kepada Bapak Pendeta atas sambutannya, kunjungan saya ini untuk memperat tali silahturahmi yang sudah terjalin dengan baik selama ini antara Gereja dengan Polres Sikka dalam menjaga keamanan dan kerukunan beragam di Nian Tana Sikka ini,” ucapnya.

Pada pertemuan dengan suasanan hangat kekeluargaan ini juga membahas isu-isu yang terjadi di wilayah hukum Polres Sikka seperti Persiapan Menuju Pemilu Tahun 2024, kebebasan beribadah dan beragama di Kab. Sikka serta bersama - sama mencari solusi untuk memecahkan masalah bilamana timbul persoalan terkait isu - isu agama.

“Saya mengajak Bapa Pendeta, dan para tokoh agama untuk bersama-sama menjaga kedamaian, toleransi beragama dan kebhinekaan kita di Nian Tana Sikka ini. Saya juga mengimbau kepada kita semua agar tidak mudah termakan isu Hoax terlebih yang berhubungan dengan SARA. Mari kita budayakan membaca suatu informasi sebelum menyebarkannya,” imbuhnya.

Ketua Majelis GMIT Kalvari Maumere mengucapkan terimakasihnya atas kunjungan dari Kapolres Sikka dan juga apreasi kepada pihak Polres Sikka atas segala bentuk pengamanan yang intensif di Gereja GMIT Kalvari Maumere saat setiap perayaan ibadah.

“Terima kasih kami ucapkan kepada Bapak Kapolres yang sudah bersedia mengunjungi kami. Dan juga kami sangat mengapresiasi atas pengamanan dari Polres Sikka dalam setiap kegiatan Ibadah baik itu Ibadah Hari Minggu maupun Hari Raya sehingga kegiatan ibadah dapat berjalan dengan aman dan lancar,” ucap Bapa Pendeta.

AKBP Hardi Dinata S.I.K., M.M mengucapkan terima kasih kepada Ketua Majelis GMIT Kalvari Maumere serta memberikan apresiasi dimana peran tokoh agama sangat besar dan sangat penting dalam menjaga situasi kamtibmas yang kondusif di lingkup Gereja maupun masyarakat.

Kapolres akan terus mempererat tali silahturahmi bersama para tokoh agama, pemerintah, BUMN maupun instansi lainnya, untuk menjaga sitkamtibmas Nian Tana Sikka yang aman dan kondusif, terlebih memasuki tahun Politik menuju Pemilu 2024.