Silahturami Remaja Masjid (Remas) Se- Kabupaten Sikka Bersama Kapolres Sikka

Silahturami Remaja Masjid (Remas) Se- Kabupaten Sikka Bersama Kapolres Sikka

Bertempat di Ruang kerja Kapolres Sikka, Kel. kotabaru Kec. Alok Timur Kab. sikka telah Berlangsung Silahturahmi antara Remaja Masjid (Remas) Se - Kabupaten Sikka bersama Kapolres Sikka AKBP HARDI DINATA H., S.I.K., M.M. didampingi oleh Kasat Intelkam Polres Sikka IPTU SUPARJO, S.Sos. Jumad 05/1/2024.

Ketua Remas Sikka Fachri M.R.A. Yusuf, S.KM bersama dua orang anggota Remas Se Kabupaten Sikka mendatangi ruang kerja Kapolres Sikka dengan tujuan memperkenalkan diri dan Silahturami dengan Kapolres Sikka AKBP HARDI DINATA H.,S.I.K.,M.M.

 

Dalam Silahturami tersebut, Ketua Remas Kabupaten Sikka menyampaikan beberapa hal kepada Kapolres Sikka tentang 

Di bulan Februari 2024 akan dilaksanakan sosialisasi tentang kegiatan-kegiatan remas pada bulan ramadhan bersama remas se kab. Sikka bertempat di kampus Muhammadiyah Maumere.

Merencanakan kegiatan takbiran keliling pada malam idul fitri / lebaran yang difokuskan pada 1 titik, dengan mengundang seluruh remas se-Kab. Sikka.

Membuat agenda kegiatan sepak bola mini antar remas sedaratan flores.

Mengundang ulama / penceramah nasional di wilayah kab.Sikka untuk mengisi kegiatan penceramah di bulan ramadhan.

Menanggapi beberapa kegiatan yang diajukan ketua Remas Kabupaten Sikka, maka Kapolres Sikka AKBP HARDI DINATA H.,S.I.K.,M.M. menyampaikan bahwa

Melihat situasi dinamika politik saat ini, agar kegiatan yang direncanakan agar dikaji kembali dikarenakan di bulan februari sampai mei masih merupakan massa kegiatan politik.

Berkoodinasi serta mendengar arahan dari sesepuh / tokoh agama islam untuk pelaksanaan kegiatan keagamaan, sehingga tidak menimbulkan polemik dalam pelaksanaan kegiatannya.

Untuk kegiatan kemasyarakatan tersebut nanti berkoordinasi dengan kasat Sat Intelkam guna mendapatkan masukan dan saran sehingga tidak berbenturan dan menimbulkan gangguan kamtibmas.

Diakhir kegiatan Silaturami Ketua Remas Kab. Sikka mengatakan akan mengkaji kembali perencanaan kegiatan yg telah disampaikan agar tidak terbentur dengan kegiatan tahapan Pemilu di Kab. Sikka. guna terciptanya Kamtibmas yang aman dan kondusif.