*Umat Katolik Laksanakan Perarakan Arca Bunda Maria*
Tribratanewssikka.com - Maumere - Bulan Oktober bagi umat Katolik, menjadi bulan berkumpul dan berdoa bersama untuk memuji kemuliaan Tuhan melalui perantaraan Bunda Maria sebagai Bunda seluruh bangsa. Mengawali dimulainya Bulan Maria, ratusan umat Katolik di Dusun Riipua, Desa Dobo, Kec. Mego, Kab. Sikka melaksanakan perarakan arca Bunda Maria. Kegiatan tersebut berlangsung pada Minggu malam (20/10) pukul 19.30 Wita. Bertempat di Dusun Riipua, Desa Dobo, Kec.Mego Kab.Sikka.
Dalam pelaksanaan giat rohani tersebut, rute yang dilewati adalah jalan raya trans maumere-Ende yaitu star dari Lingkungan Ratelaka, Dusun Riipua menuju Lingkungan Basemoke, Dusun Riipua, Desa Dobo, Kec. Mego, Kab. Sikka. Perarakan Arca Bunda Maria diikuti oleh sejumlah umat yah terlibat kurang lebih 200 orang.
Kegiatani ini mendapat pengawalan dan pengamanan oleh Personil Polsek Paga.Aiptu Dewa Gd Swijana (Bhabinkamtibmas Desa Dobo). Dalam giat tersebut, perarakan Arca Bunda Maria berjalan tertib dan lancar sampai selesai, situasi kamtibmas kondusif.