Zoom Meeting Bersama Menteri Pertanian RI, Bahas Program Sektor Pertanian
Tribratanewssikka.com - Maumere, 14 Januari 2025 – Pada hari Senin, 13 Januari 2025, pukul 14.00 WITA, telah berlangsung kegiatan Zoom Meeting Pimpinan Menteri Pertanian Republik Indonesia di Ruangan Vicon Tantya Sudhirajati Polres Sikka.
Agenda rapat ini bertujuan untuk membahas koordinasi strategis antara Kementerian Pertanian RI dengan pemerintah daerah terkait program pembangunan sektor pertanian di seluruh wilayah Indonesia.
Kegiatan tersebut dihadiri oleh Wakapolres Sikka, Kompol Nofi Posu, S.H., S.I.K., M.H., dan didampingi oleh Pj. Bupati Sikka, Adrianus Firminus Parera, SE., M.Si.
Turut hadir dalam pertemuan ini antaralain : Yohanes Emil Satriawan, S.P., M.Si., Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Sikka. Dra. Ambrosius Peter, M.Si., Kepala Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Sikka. Para Pejabat Utama (PJU) Polres Sikka. Para Kapolsek jajaran Polres Sikka. Perwakilan dari berbagai instansi terkait.
Dalam pertemuan yang berlangsung selama berbagai isu strategis dibahas, seperti penguatan ketahanan pangan, dukungan keamanan distribusi hasil pertanian, dan program unggulan yang dirancang untuk mendukung petani lokal di wilayah Indonesia.
Rapat berlangsung dalam suasana kondusif dan interaktif, di mana masing-masing peserta menyampaikan masukan terkait tantangan dan solusi untuk meningkatkan produktivitas sektor pertanian. Kegiatan resmi ditutup pada pukul 17.00 WITA dengan situasi yang kondusif.
Dengan adanya koordinasi ini, diharapkan sinergi antara pemerintah pusat dan daerah semakin solid dalam mendorong transformasi pertanian yang lebih berkelanjutan. ( Cm²4 )