APEL PERSIAPAN PENGAMANAN KEGIATAN KAMPANYE PASANGAN CALON BUPATI DAN WAKIL BUPATI SIKKA 2024-2029
Tribratanewssikka.com - Maumere., Kamis, 26 September 2024, bertempat di halaman rumah Bapak Alfridus Dodi Dopa, yang beralamat di Funga Rt/Rw 04/02, Desa Masebewa, Kecamatan Paga, telah berlangsung apel persiapan pengamanan kegiatan kampanye dan tatap muka pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Sikka untuk periode 2024-2029 dari paket JOSS (Juventus Prima Yoris Kago, SH dan Ir. Simon Subandi Supriyadi) dengan nomor urut 4.
Kegiatan ini dihadiri oleh anggota Polres Sikka sebagai bentuk dukungan pengamanan sesuai dengan Surat Perintah Kapolres Sikka Nomor: 801 / IX / OPS.1.3 / 2024, tertanggal 25 September 2024. Pelaksanaan apel tersebut juga dipantau secara langsung oleh beberapa petugas pengawasan, di antaranya: IPTU Ferdinandus Do, Pamatwil Kecamatan Paga. IPDA Leonardus Tunga, Pamatwil Kecamatan Tanawawo dan IPDA Ngurah Manik, Pamatwil Kecamatan Mego.
Apel ini bertujuan untuk memastikan keamanan dan kelancaran dalam kegiatan kampanye yang akan dilaksanakan, serta mengedukasi peserta tentang pentingnya menjaga ketertiban selama acara. Dengan kesiapan dan pengamanan yang optimal, diharapkan kegiatan ini dapat berjalan sukses dan aman, memberikan kesempatan bagi calon untuk berinteraksi langsung dengan masyarakat.
Kegiatan ini menandai langkah awal dalam proses pemilihan kepala daerah yang akan datang, di mana partisipasi masyarakat dan keamanan menjadi prioritas utama. Mari bersama-sama kita dukung pelaksanaan pemilu yang damai dan demokratis di Kabupaten Sikka.(Cm²4)