Tribratanewssikka.com, Maumere
Sebagai upaya pencegahan covid-19, pemerintah daerah memberlakukan jam malam, yang mana tidak ada lagi aktivitas masyarakat di atas jam 19.00 wita. Hal ini tidak hanya berlaku di wilayah kota Maumere, namun di wilayah kecamatan dan desa juga berlaku hal yang sama, bahkan ada yang membuat pos jaga untuk menjaga wilayahnya agar tidak ada yang beraktivitas.
Seperti yang dilakukan warga desa Wolowiro, bersama Bhabinkamtibmas, Babinsa, linmas dan beberapa warga yang menjadi relawan covid-19, bersama-sama menjaga posko siaga dengan tentu saja menjaga jarak fisik (physical distancing) sebagai salah satu bentuk upaya warga mencegah penularan virus corona.
Bhankamtibmas Desa Wolowiro Brigpol Sudirman Abdullah bersama-sama dengan warga melaksanakan jaga pos dan patroli diseputaran desa, Kamis (2/4).
Selain melakukan jaga pos, secara bergantian Brigpol Sudirman juga memimpin patroli bersama untuk memastikan tidak ada lagi warga di desa nya yang berkumpul dan melakukan aktivitas di luar rumah.
Dengan tetap berada di rumah dan menjaga jarak fisik kita dapat memutuskan rantai penularan virus ini, jika sama sekali tidak ada kepentingan, saya menghimbau warga disini untuk tetap berada di rumah ungkap Brigpol Sudirman.
Salah seorang warga mengungkapkan rasa senangnya dengan keterlibatan Bhabinkamtibmas dalam kegiatan jaga pos dan patrol ini.
Dengan adanya pak polisi hadir, kami merasa menjadi lebih aman, dan warga pun lebih patuh, karena pak polisi sendiri yang turut hadir dalam menjaga warga disini, terima kasih Pak Sudirman ungkapnya.
(k21)