Tribratanewssikka.com, Maumere
Corona Virus Disease 2019 atau yang lebih sering kita dengar dengan Covid-19 atau Virus Corona merupakan salah satu penyakit yang penularannya sangat cepat jika kita bersentuhan atau berada dekat dengan orang yang terinfeksi virus tersebut.
Karena itu berbagai upaya pencegahan pun dilakukan. Seperti yang dilakukan oleh aparat Kepolisian Sektor Nebe bersinergi dengan pihak Puskesmas dan aparat desa setempat. Dikoordinir langusung Kapolsubsektor Nebe Ipda I Wayan Artawan, SH bersama anggota nya Briptu Yosefus Aprilianus, pihak kepolisian bersama intansi lainnya melakukan penyemrotan disinfektan di perbatasan wilayah Kab. Sikka dan Kab. Flores Timur tepatnya di Dusun Hikong, Desa Hikong, Kec. Talibura, Kab. Sikka, Rabu (1/4).
Selain melakukan penyemprotan disinfektan, tim gabungan juga melakukan pendataan terhadap keluar masuknya warga baik dari Sikka ke Flotim maupun sebaliknya.
Ipda Wayan mengungkapkan hal ini dilakukan sebagai bentuk upaya mereka untuk mencegah masuknya virus ini ke wilayah Kab. Sikka.
"Kita semua akan berusaha semampunya untuk melakukan pencegahan covid-19 ini, dengan mendata penduduk, maka kita dapat mengetahui dari mana sebelumnya mereka berpergian, jika ada yang pernah berpergian ke luar wilayah NTT selama masa pandemic civud-19 ini maka akan dilakukan langkah-langkah selanjutnya," ungkap Ipda Wayan.
"Bersama-sama kita cegah penularan virus corona ini, tetap di rumah dan jangan keluar jika tidak ada kepentingan, jauhi keramaian, dengan cara ini kita dapat memutuskan rantai penularan virus ini," tambahnya.
(k21)