HATI-HATI!!! NOMOR TELEPON GELAP MENGATASNAMAKAN KAPOLRES SIKKA

HATI-HATI!!! NOMOR TELEPON GELAP MENGATASNAMAKAN KAPOLRES SIKKA

Kepolisian Resor Sikka menghimbau kepada warga masyarakat Kabupaten Sikka dan sekitarnya agar waspada dengan beredarnya sms gelap dan telpon gelap yang mengatasnamakan Kapolres Sikka AKBP I Made Kusuma Jaya, SH., SIK, Kamis (3/3/2016).

Kasubbag Humas Ipda Margono, SE mejelaskan kepada masyarakat bahwa, ada orang yang tidak bertanggung jawab mengatasnamakan Kapolres Sikka (mencatut nama kapolres) dan memberikan nomor HP milik Kapolres Sikka untuk meminta sejumlah uang atau sebagainya.

Sehingga guna mengantisipasi kemungkinan yang bakal terjadi jangan sampai ada korban penipuan, kami pihak Polres Sikka meminta warga masyarakat Kabupaten Sikka untuk mengecek langsung kebenarannya ke Mako Polres Sikka, yakni di SPKT Polres Sikka jika ada sms gelap atau telepon gelap yang ngaku-ngaku sebagai Kapolres Sikka.

Lanjut Kasubbag Humas, Saat ini sedang beredar sms atau telepon gelap yang mengatasnamakan Kapolres Sikka dengan meminta sejumlah dana/uang atau sebagainya. Untuk itu kami sampaikan kepada seluruh masyarakat Kabupaten Sikka dan sekitarnya agar jangan mudah percaya dengan sms atau telepon tersebut, yaitu mengatasnamakan sebagai Kapolres Sikka .