KUNJUNGAN ANGGOTA SIDOKKES TERHADAP PERSONIL POLRES SIKKA YANG SAKIT
Tribratanewssikka.com. Seksi Kedokteran Kepolisian dan Kesehatan Kepolisian bertugas melaksanakan pelayanan kedokteran kepolisian dan kesehatan kepolisian sesuai lapis kemampuan yang meliputi pelayanan kedokteran kepolisian untuk kepentingan tugas kepolisian, menyelenggarakan pelayanan kesehatan bagi pegawai negeri pada Polri, keluarganya dan masyarakat umum pada poliklinik serta pelayanan kesehatan kesamaptaan.
Sesuai dengan tupoksinya maka pada hari Rabu, 03 Juli 2024 pukul 09.30 wita, Anggota Sidokkes Polres Sikka dan Perawat Mitra, Melaksanakan kunjungan ke kediaman anggota Polres Sikka yang sedang sakit An. Bripka Veronika Kolidin, Bintara Sium Polres Sikka, Dengan alamat Desa Waiara, Kec. Kewapante, Kab. Sikka.
Kegiatan ini dilaksanakan untuk mengetahui kondisi dari anggota yang sakit, memberikan pelayanan pemgobatan dan memberikan hiburan dan semangat agar cepat sembuh dan dapat kembali melaksanakan tugas.
Kepada anggota dokkes Bripka Veron mengaku mengalami gejala demam hilang timbul, rasa nyeri di bagian belakang, badan meriang, batuk saat malam hari dan pilek. Keluhan dirasakan sudah 1 minggu. Dan sudah berobat. Dan kondisi kesehatannya sudah semakin membaik.
Kegiatan kunjungan ini dilaksanakan kepada personil yang sakit. Dan diharapkan agar anggota Polres Sikka menjaga kesehatan masing-masing, Agar dapat bertugas maksimal.