LAKUKAN SUPERVISI, BIRO SDM POLDA NTT KUNJUNGI POLRES SIKKA

LAKUKAN SUPERVISI, BIRO SDM POLDA NTT KUNJUNGI POLRES SIKKA

 

Tribratanewssikka.com, Maumere  - Kepolisian Resor Sikka menerima Kunjungan Tim Supervisi Sumber Daya Manusia (SDM) Biro SDM Polda Nusa Tenggara Timur (NTT), Rabu (08/03/23) pukul 08.30 wita.

 

Tim supervisi dipimpin oleh KabagBinkar Biro SDM Polda NTT AKBP Achmad Muzayin, S.I.K. didampingi IPDA Valentinus Gual, S. Sos Ps Paur SubbagSelek Bagdalpers Biro SDM Polda NTT, BRIPTU  Wihelmina CH. Manafe, Bamin Bagwatpers Biro SDM Polda NTT, Bripda Nike Ardila Bamin Subbagrenmin Biro SDM Polda NTT.

 

Kunjungan tim supervisi Biro SDM Polda NTT di Polres Sikka ini dalam rangka Supervisi Pemantauan dan Evaluasi Program Bidang SDM Polri T.A. 2023 yang akan diawali dengan tatap muka bersama di ruang PPKO Polres Sikka.

 

Kegiatan Supervisi dibuka oleh Kapolres Sikka AKBP Nelson Filipe Dias Quintas, S. I.K. dilanjutkan sambutan dan arahan oleh Ketua Tim Supervisi BIRO SDM Polda NTT di Hadiri oleh Para Pejabat utama Polres Sikka Para Kapolsek serta Bintara yang menduduki Jabatan Jajaran Polres Sikka.

 

Disela-sela kegiatan KabagBinkar Biro SDM Polda NTT AKBP Achmad Muzayin, S.I.K.mengatakan bahwa pelaksanaan supervisi dengan mengecek kelengkapan administrasi dengan aspek antara lain Pelaksanaan Bimbingan Karier Pers dan Assesment, SDM Budaya Unggul, SMK Online, Penugasan diluar Struktur Polri, Penerapan Pendidikan dan Pelatihan, Program Binlat dan Rekrutmen, Hak-hak anggota dan Psikologi.

"Ini rutin dilakukan guna mengecek secara langsung kelengkapan dari berbagai aspek dan program SDM Polri. Semoga melalui supervisi ini Bagian Sumber Daya Manusia (Bag Sumda) Polres Sikka dapat semakin baik kedepannya dalam membina personel polri yang bertugas di polres serta menjalankan program penerimaan calon Polri T.A 2023 dapat berjalan dengan lancar"ujar AKBP Achmad Muzayin, S.I.K.

 

 

Kapolres Sikka AKBP Nelson Filipe Dias Quintas, S. I.K., saat di konfirmasi mengatakan bahwa Supervisi yang dilakukan oleh Tim dari Biro SDM Polda NTT untuk mengecek sejauh mana program SDM di laksanakan pada satuan di bawahnya khususnya Polres Sikka.

(C41)