Pengamanan Dan Pengawalan Bank, Bentuk Pelayanan Pada Masyarakat.

Pengamanan Dan Pengawalan Bank, Bentuk Pelayanan Pada Masyarakat.

Maumere – Kapolres Sikka AKBP Hardi Dinata H, S.I.K., M.M.   Melalui Kasat Samapta Polres Sikka IPTU I Putu Sumadi, S.H , bersama anggota secara berkesinambungan melaksanakan kegiatan pengamanan dan pengawalan di PT. Bank BNI Cabang Maumere, sebagai upaya dalam antisipasi kriminalitas yang terjadi di obyek vital terutama perbankan yang ada di wilayah Polres Sikka, Kamis (30/05/2024).

Kegiatan pengamanan dan pengawalan tersebut dilakukan untuk mengantisipasi terjadinya aksi Curat maupun perampokan di Perbankan, dan sekaligus memberikan rasa aman kepada karyawan bank, warga masyarakat melaksanakan transaksi di Bank maupun yang ada di lingkungan sekitarnya.


Dalam giat pengamanan dan pengawalan personil yang ditugaskan 2 orang. Saat ini anggota tersebut sesuai SOP masing-masing membawa Senpi V2 Sabhara. Seperti saat ini anggota Obvit melaksanakan pengawalan kas PT. BANK
BNI Cabang Maumere ke PT. Bank NTT Cabang Flotim.

Pada kesempatan tersebut personel Obvit sebelum keberangkatan mengecek kondisi masing-masing petugas dan karyawan bank, mengecek kondisi senpi, mengecek kondisi ranmor dan memastikan semua dalam kondisi lengkap dan prima, petugas juga memberikan imbauan agar petugas keamanan Bank, maupun petugas pengawalan senantiasa berkoordinasi mengenai keamanan Bank serta segera laporkan ke Polisi jika mendapati orang atau benda mencurigakan agar segera bisa segera diantisipasi maupun ditangani oleh kepolisian.

“Apabila masyarakat butuh bantuan pengawalan bisa menghubungi Polres atau Polsek tanpa dipungut biaya,” jelas Kasat Samapta.

Dengan adanya kehadiran Polisi ditengah-tengah masyarakat diharapkan dapat memberikan rasa aman dan nyaman serta penjahat mengurungkan  niatnya, tutup Kasat Samapta.