PENJEMPUTAN KAPOLRES SIKKA DI BANDAR UDARA FRANS SEDA DI SAMBUT DENGAN PROSESI "HULIR WAIR"
Tribratanewssikka.com – Maumere. Bertempat di bandar udara Frans Seda dilakukan penjemputan Kapolres Sikka AKBP Nelson Filipe Dias Quintas, S.I.K dengan tradisi Sapaan Adat Sikka ( hulir wair) oleh tokoh adat Kab. Sikka Bapak Laurensius Lepo. Jumad, 11/2/2022) Pukul 12.50 wita.
Hadir dalam penjemputan Bapak Wakil Bupati Sikka Romanus Woga, Unsur Forkopinda, AKBP Sajimin, S.I.K.,M.H., Wakapolres Sikka I Putu Surawan, S.Ip, PJU dan Para Perwira Polres Sikka serta pengurus Bhayangkari Cabang Sikka.
Acara penjemputan diawali dengan prosesi tarian adat Sikka dan dengan Prosesi Siraman adat (hulir wair) serta pengalungan Selendang kepada Kapolres Sikka yang baru saat Kapolres Sikka AKBP Nelson Filipe Dias Quintas, S.I.K bersama ketua Pengurus Bhayangkari Cabang Sikka Ny. Drg. Ayu Nelson turun dari pesawat.
Kegiatan ini dilaksanakan setiap penjemputan tamu atau pimpinan yang datang dari luar ke kabupaten Sikka.
Kegiatan penjemputan tersebut dilakukan sesuai prosedur protokol kesehatan guna menghindari penyebaran virus Covid-19. (h17).