Peringati Hari Pahlawan, Bhabinkamtibmas Polsek Nita Polres Sikka Bangun Karakter Pelajar Melalui Upacara Bendera
Bhabinkamtibmas Polsek Nita Polres Sikka Polda TT bukan hanya menjaga keamanan, tetapi juga menjadi pelopor pembentuk karakter anak bangsa—menyemai disiplin, menolak bullying, dan memerangi hoaks sejak dini.
Tribratanewssikka.com - Maumere,11 November 2025– Dalam rangka memperingati Hari Pahlawan Nasional ke-80, Bhabinkamtibmas Desa Takaplager, Polsek Nita, Aipda Marsel Saburi bertindak sebagai Inspektur Upacara (Irup) pada kegiatan Upacara Bendera yang digelar di halaman SDK Wairpelit, Desa Takaplager, Kecamatan Nita, Kabupaten Sikka, Senin (10/11/2025) pukul 07.30 WITA.

Kegiatan yang berlangsung khidmat tersebut diikuti oleh Kepala Sekolah Antonius Juli, S.Pd.SD, Wakil Kepala Sekolah Maria Selvia E., S.Pd.SD, para guru, staf, serta seluruh siswa-siswi SDK dan TK Wairpelit yang berjumlah 172 orang.

Dalam amanatnya, Aipda Marsel Saburi menekankan pentingnya meneladani semangat juang para pahlawan melalui disiplin dan tanggung jawab di kehidupan sehari-hari, baik di sekolah maupun di rumah. Ia juga mengingatkan para pelajar agar menjauhi perilaku bullying yang dapat melukai fisik maupun psikis teman sebaya.
“Anak-anak harus saling menghargai dan menolong satu sama lain. Jangan suka mengejek atau mengucilkan teman. Bullying itu bukan hal yang keren, tapi bisa menyakiti orang lain dan berdampak buruk bagi masa depan,” tegas Aipda Marsel dalam amanatnya.
Selain itu, ia juga memberikan edukasi tentang penggunaan media sosial yang bijak serta mengimbau agar para siswa tidak mudah percaya terhadap berita bohong (hoaks), termasuk isu penculikan anak yang sempat beredar di masyarakat.
“Berita penculikan anak yang viral belakangan ini tidak benar. Namun, anak-anak harus tetap waspada dan segera lapor kepada guru, orang tua, atau pihak berwajib bila melihat hal mencurigakan. Ingat, hubungi Call Center 110 — bebas pulsa,” tambahnya.
Pihak sekolah memberikan apresiasi atas kegiatan yang diinisiasi oleh Bhabinkamtibmas tersebut. Kepala Sekolah Antonius Juli berharap kegiatan seperti ini dapat terus dilakukan untuk menanamkan nilai disiplin, tanggung jawab, dan karakter kebangsaan sejak dini. Upacara berlangsung lancar, tertib, dan penuh semangat hingga berakhir pada pukul 08.20 WITA.[Cm24]


