Pesantren Kilat, Bripka Ahmad bin Abbas Himbau Peserta Jaga Toleransi dan Jauhi Radikalisme

Pesantren Kilat, Bripka Ahmad bin Abbas Himbau Peserta Jaga Toleransi dan Jauhi Radikalisme

POLRES SIKKA - Anggota Bhabinkamtibmas Kel. Kota Uneng Bripka Ahmad bin Abbas pada hari Kamis siang (1/6/2017) mengisi materi tentang Kamtibmas kepada para peserta Pesantren Kilat bertempat di Masjid Al Anshor, Kel. Kota Uneng, Kec. Alok, Kab. Sikka.

IMG-20170602-WA0016

Dalam kesempatan tersebut, Bripka Ahmad bin Abbas yang didampingi oleh Anggota Bhabinkamtibmas lainnya, yakni Bripka Djafar Ahmad menyampaikan beberapa poin terkait Kamtibmas, salah satunya adalah mengajak para peserta pesantren kilat yang diikuti oleh remaja masjid Al Anshor untuk senantiasa menjaga toleransi dan menjauhi paham radikalisme.

IMG-20170602-WA0022

Kegiatan tersebut diisi juga dengan sesi diskusi dan atau tanya jawab, sehingga para peserta pesantren kilat semakin antusias mengikuti kegiatan tersebut.

(Zul Zazg)*

#kamihumaspolri