Kapolres Sikka Pimpin Upacara Korps Raport Kenaikan Pangkat Periode 1 Juli 2023

Kapolres Sikka Pimpin Upacara Korps Raport Kenaikan Pangkat Periode 1 Juli 2023
Kapolres Sikka Pimpin Upacara Korps Raport Kenaikan Pangkat Periode 1 Juli 2023

Tribratanewssikka.com, Maumere – Kapolres Sikka AKBP Nelson Filipe Dias Quintas, S.I.K., memimpin upacara Korps Raport Kenaikan Personil Polres Sikka beserta anggota Brimob Batalyon B Pelopor Maumere, setingkat lebih tinggi periode 1 Juli 2023 yang dilaksanakan di Lapangan Apel Polres Sikka, Senin (03/07/2023) pagi.

Dalam sambutannya, Kapolres Sikka AKBP Nelson Filipe Dias Quintas, S.I.K., mengajak semua yang hadir untuk senantiasa bersyukur kepada Tuhan Yang Maha Esa atas semua rahmat, nikmat dan karunianya yang telah kita terima selama ini.

“Kenaikan pangkat ini dengan sendirinya akan membawa resiko dan pengaruh yang harus di emban oleh seorang anggota Polri, baik untuk dirinya sendiri, keluarga dan kesatuan. Di harapkan bisa meningkatkan kinerjannya agar lebih banyak berinisiatif dan dapat berguna bagi kesatuan sehingga bisa meningkatkan kualitas kesatuan dalam melindungi, mengayomi dan melayani masyarakat serta menjadi penegak hukum yang dibanggakan masyarakat

Kenaikan pangkat merupakan  sebuah bentuk penghormatan dan penghargaan serta peningkatan kesejahteraan yang di berikan negara kepada personil yang mampu menunjukan prestasi dan dedikasinya sesuai dengan tugas dan tanggung jawab yang di emban.

“Atas nama pribadi dan Pimpinan Polres beserta seluruh personil mengucapkan selamat atas kenaikan pangkat  kepada personil yang menerima kenaikan pangkat,” kata Kapolres.

Hadir dalam upacara tersebut Wakapolres Sikka Kompol Ruliyanto J. P. Pahroen, S.Sos., S.I.K., para PJU Polres Sikka, perwira dan Kapolsek jajaran Polres Sikka, serta seluruh personil dan ASN Polres Sikka.

Untuk diketahui, sebanyak 17 Personil Polres Sikka dan 7 Personil Brimob Batalyon B Pelopor Maumere telah dinaikan pangkat satu tingkat lebih tinggi dari pangkat sebelumnya

Dalam upacara tersebut juga dilaksanakan pemberian penghargaan kepada personil Polres Sikka Aipda Heribertus Lamawuran atas dedikasi yang tinggi dalam mendamarbaktikan guna membantu, merawat, memberikan sembako & pakaian layak pakai kepada masyarakat yang mengalami ODGJ Di Kab. Sikka.

Selesai kegiatan upacara, juga dilaksanakan jabatan tangan yang diikuti seluruh anggota serta  penyiraman air  langsung  ke Personil yang naik pangkat oleh Kapolres Sikka.