Kasat Binmas Res Sikka Hadiri Sosialisasi Penguatan Peran Masyarakat dalam Pengawasan SDKP di Kabupaten Sikka Tahun 2024

Kasat Binmas Res Sikka Hadiri Sosialisasi Penguatan Peran Masyarakat dalam Pengawasan SDKP di Kabupaten Sikka Tahun 2024

Tribratanewssikka.com-Maumere. Dalam rangka meningkatkan peran serta masyarakat dalam pengawasan Sumber Daya Kelautan dan Perikanan (SDKP), Stasiun Pengawasan SDKP Kupang menyelenggarakan sosialisasi dengan tema "Penguatan Peran Masyarakat dalam Pengawasan SDKP melalui Sistem Pengawasan Berbasis Masyarakat". Kegiatan ini berlangsung di Aula Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB), Jalan Don Thomas, Kelurahan Kota Baru, Kecamatan Alok Timur, Kabupaten Sikka.

Acara yang diadakan pada hari Rabu, 24 Juli 2024, dari pukul 09.00 WITA hingga 15.15 WITA ini bertujuan untuk membina Kelompok Masyarakat Pengawas (POKMASWAS). Sosialisasi dipimpin langsung oleh Kepala Stasiun PSDKP Kupang, Dwi Santoso Wibowo, S.St.Pi., Kegiatan ini juga dihadiri dihadiri oleh berbagai pihak lain.

Yang menjdi Narasumber dalam kegiatan tersubut adalah : Margareta Engge Kharismawati, M.Fil., Tenaga ahli Komisi IV DPR RI. Paulus Hilarius Bangkur, SPi.MPi., Kadis Perikanan Kabupaten Sikka, mewakili Pj. Bupati Sikka. Merry Foenay, SPi.MPi., Kabid Pengawasan Sumberdaya Kelautan dan Perikanan Prov. NTT, mewakili Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Prov. NTT. 

 

Undangan dan peserta Kegiatan adlah Letda Laut (T) Fransisco BJ, Pgs. Paspotmar Lanal. Maumere, mewakili Komandan Lanal Maumere. AKP Mikael Donis, Kasat Binmas Polres Sikka, mewakili Kapolres Sikka. Bripka Putu Sulastra, mewakili Direktur Polairud Polda NTT. Nicolaus Emanuel, Camat Alok Timur. Huberto Peya, S.STP., Lurah Kota Baru. Teleforus Djenti O.Carm., Ketua Forum Kerukunan Umat Beragama Kabupaten Sikka. Perwakilan dari HNSI Kabupaten Sikka. Penyuluh Perikanan Kabupaten Sikka dan berbagai anggota POKMASWAS dari beberapa kelurahan dan desa di Kabupaten Sikka.

 

Rangkaian Kegiatan dimulai dari : Registrasi peserta dimulai pukul 09.00 WITA. Pembukaan acara dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan doa pada pukul 09.15 WITA. Laporan kegiatan oleh Ketua Panitia pada pukul 09.25 WITA. Sambutan dan arahan dari Kadis Perikanan Kabupaten Sikka, mewakili Pj. Bupati Sikka, pada pukul 09.40 WITA. Pemaparan materi pertama oleh Margareta Engge Kharismawati mengenai "Dukungan DPR terhadap Pokmaswas dalam membantu kegiatan SDKP" pada pukul 10.00 WITA. Pemaparan materi kedua oleh Kepala Stasiun PSDKP Kupang tentang "Kriteria dan Rekomendasi Pembentukan Pokmaswas" pada pukul 11.30 WITA. Pemaparan materi ketiga oleh DKP Prov. NTT mengenai "Peran Pemerintah Daerah dalam Pemberdayaan Kelompok Masyarakat Pengawas" pada pukul 12.30 WITA. Diskusi antara narasumber dan peserta dimulai pukul 13.00 WITA. Penutupan acara pada pukul 14.00 WITA diikuti dengan sesi ramah tamah hingga pukul 14.45 WITA.

 

Seluruh kegiatan selesai pada pukul 15.15 WITA dengan aman dan tertib. Acara sosialisasi ini diharapkan dapat memperkuat peran masyarakat dalam menjaga dan mengawasi sumber daya kelautan dan perikanan di Kabupaten Sikka, serta meningkatkan sinergi antara pemerintah dan masyarakat dalam upaya pelestarian lingkungan laut.