Patroli Rayonisasi dan Pengamanan Penertiban APK di Kota Maumere Berjalan Lancar
Tribratanewssikka.com - Maumere, 25 November 2024 – Sebagai upaya menjaga keamanan dan ketertiban menjelang Pemilihan Umum 2024, personel Rayonisasi wilayah Kota Maumere bersama Brimob Kompi B Pelopor Maumere melaksanakan serangkaian patroli dan pengamanan penertiban Alat Peraga Kampanye (APK) pada Selasa (25/11).
Kegiatan diawali pukul 08.00 WITA dengan apel persiapan patroli yang dipimpin oleh IPTU Valentinus Tani. Sebanyak 15 personel hadir lengkap dan langsung bergerak menuju sejumlah titik strategis, termasuk Kantor Camat Alok Barat, Gudang KPU, Kantor KPU, Kantor Bawaslu, Kantor Camat Alok, dan Kantor Camat Alok Timur.
Dalam patroli tersebut, dilakukan pengecekan logistik pemilu, khususnya kotak suara, dengan rincian: Alok Barat: 60 kotak suara. Alok: 72 kotak suara. Alok Timur: 80 kotak suara.
Patroli Gabungan dan Penertiban APK Pada pukul 10.00 WITA, kegiatan dilanjutkan dengan patroli gabungan bersama Bawaslu dan Sat Pol PP. Tim ini menyasar area seputaran Kota Maumere untuk menertibkan APK yang melanggar aturan. Penertiban dilakukan secara persuasif dengan tetap mengedepankan pendekatan yang humanis kepada para pihak terkait.
Seluruh rangkaian patroli dan penertiban berlangsung dengan lancar tanpa kendala berarti. IPTU Valentinus Tani mengapresiasi koordinasi yang solid antara Polri, Brimob, Bawaslu, dan Sat Pol PP dalam menjaga stabilitas menjelang tahapan pemilu.
"Kami akan terus meningkatkan patroli dan pengawasan guna memastikan seluruh proses pemilu berjalan aman, tertib, dan lancar," ujar IPTU Valentinus Tani. Kegiatan serupa patroli akan terus digencarkan sebagai bentuk komitmen dalam mendukung suksesnya Pemilukada serentak 2024. (Cm²4 )