OPERASI BERSINAR 2016, POLRES SIKKA PASANG STIKER "BAHAYA NARKOBA"

OPERASI BERSINAR 2016, POLRES SIKKA PASANG STIKER

Kepolisian Resor Sikka menggelar Operasi Bersinar 2016 dengan memasang logo atau stiker "Bahaya Narkoba" pada kendaraan bermotor di kompleks pertokoan dan di sekolah SMAK Bhaktyarsa Maumere, hari rabu kemarin (30/3/2016 pukul 10.00 wita).

Kegiatan ini dilakukan oleh personil dari Satuan Resnarkoba bersama-sama dengan Satuan lalu Lintas Polres Sikka. Turut hadir dalam kegiatan tersebut, yakni Kasat Resnarkoba Polres Sikka IPTU Anastasius Manna dan Kasat Lantas Polres Sikka AKP Hairul.

Kasat Resnarkoba kepada Humas Polres Sikka mengatakan bahwa, pemasangan stiker ini merupakan salah satu kegiatan sosialisasi tentang bahaya narkoba dan aksi ini merupakan langkah preventif atau pencegahan dalam mewujudkan Kabupaten Sikka Bebas Narkoba. Dan kita bertekad untuk memberantas peredaran narkoba dengan berbagai upaya, salah satunya dengan sosialisasi langsung seperti ini.

Ditambahkannya, hari ini kita laksanakan di kompleks pertokoan dan sekolah, namun kegiatan sosialisasi bahaya narkoba ini, akan dilakukan terus di berbagai tempat lainnya, semisal di tempat ibadah, rumah sakit, terminal, dan ruang publik lainnya.

Stiker imbauan ditempelkan di kaca depan kendaraan roda 4 dan cermin serta pintu masuk ruang kelas sekolah dengan maksud agar mudah dibaca, sehingga masyarakat dan para siswa/i tahu bahaya narkoba.

Sedangkan Kasubbaghumas Polres Sikka IPDA Margono, SE mengatakan bahwa, Operasi Bersinar (Berantas Sindikat Narkoba) merupakan operasi terpusat dengan sasaran pemberantasan penggunaan dan peredaran narkoba. Operasi Bersinar ini dilaksanakan selama 20 hari, dari tanggal 30/3/2016 s/d tanggal 19/4/2016 nanti.

Lanjut Kasubbaghumas, Kegiatan Operasi Bersinar ini merupakan instruksi langsung dari Presiden Jokowi, sehingga akan terus dilaksanakan hingga akhir masa Operasi.