Personil Polsek Alok Amankan Lokasi Kampanye Di Wilayah Hukum Polsek Alok Polres Sikka.

Personil Polsek Alok Amankan Lokasi Kampanye Di Wilayah Hukum Polsek Alok Polres Sikka.

Tribratanewssikka.com - Maumere Pelaksanan tahapan kampanye Pemilu 2024, Polsek Alok terus berupaya menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif, salah satunya dengan memberikan pengamanan setiap tahapan kampanye yang digelar di wilayah Hukum Polsek Alok Polres Sikka.

Sabtu (20/01/2024), Polsek Alok menerjunkan personelnya guna memberikan pengamanan di lokasi kampanye yang terletak di Kel. Hewuli, Kecamatan Alok Barat, Kab. Sikka. Didahului dengan apel persiapan dan pengecekan Personil oleh Kapolsek Alok IPTU DANIEL M. TUNU.

 

Pengamanan yang dilakukan oleh Personel Polsek Alok dalam tahapan kampanye ini merupakan bentuk komitmen Polri memastikan setiap tahapan kampanye berjalan dengan aman dan lancar menuju pemilu 14 Februari 2024.

 

Tahapan kampanye pada Pemilu 2024 sendiri telah dimulai sejak tanggal 28 November 2023 sampai tanggal 10 Februari 2024. Dan secara umum Kampanye dilakukan secara tatap muka atau door to door. 

 

Tidak hanya melaksanakan pengamanan kampanye, Personil Polsek Alok intens melaksanakan patroli cipta kondisi agar Kamtibmas di wilayah Hukum Polsek Alok tetap aman dan kondusif menjelang pemilu14 Februari 2024 yang akan berlangsung dalam waktu dekat.