"Polsek Paga Gelar Strong Point: Pastikan Keamanan dan Ketertiban Pagi Hari di Paga Barat"

Tribratanewssikka.com-Maumere.Polsek Paga, Polres Sikka, melaksanakan kegiatan Strong Point di Desa Paga Barat, Kecamatan Paga, Kabupaten Sikka, pada Kamis, 18 Juli 2024, pukul 07.00 WITA. 

Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat, khususnya pengguna jalan raya dan anak sekolah, agar mereka dapat melakukan perjalanan dengan aman, tertib, dan selamat menuju sekolah.

 

Strong Point ini merupakan bagian dari komitmen Polsek Paga dalam meningkatkan pelayanan kepolisian, terutama pada pagi hari ketika banyak masyarakat berangkat bekerja dan anak-anak menuju sekolah. 

 

Tujuan utamanya adalah untuk mencegah pelanggaran lalu lintas yang bisa menyebabkan kecelakaan. Kegiatan ini juga bertujuan untuk menciptakan rasa aman bagi masyarakat, baik para pekerja maupun anak sekolah.

 

Masyarakat memberikan respon positif terhadap kegiatan ini, karena mereka merasa lebih aman dan tertib dalam beraktivitas di pagi hari. Kegiatan ini diharapkan dapat mengurangi risiko kecelakaan lalu lintas dan kejahatan lainnya.