Bhabinkamtibmas Desa Iligai Melaksanakan Musyawarah Renbug Stunting di Kec. Lela.

Bhabinkamtibmas Desa Iligai Melaksanakan Musyawarah Renbug Stunting di Kec. Lela.

Maumere.  Polsek Lela Polres Sikka melakukan musyawarah renbuk stunting.  Hal ini dilakukan sebagai salah satu upaya nyata menekan angka stunting di Desa Iligai, Kec. Lela. Selasa  28 Mei 2024, pukul 11 .00 wita.

Bhabinkamtibmas Desa Iligai, Kec. Lela, Kab. Sikka AIPDA JEFRIANUS Soko, Bersama-sama dengan Koordinator P3MD Kab. Sikka, P.J. Desa Iligai, Ketua BPD dan anggota Desa Iligai, Kepala Puskesmas Nanga, Sekdes Desa Iligai, para Kepala Dusun, para Kader Posyandu dan para Tutor PAUD Desa Ilogai, melaksanakan musyawarah rembug stunting dalam menentukan langkah-langkah strategis apa yang harus dilakukan oleh pemerintah Desa dalam menekan angka stunting.


Pada kesempatan itu Bhabinkamtibmas juga menilai penting untuk bisa mencari penyebab adanya angka stunting di Desa Iligai sehingga nantinya bisa ditentukan langkah-langkah strategis yang akan diambil dalam mengatasi hal tersebut.


Kegiatan ini mendapat tanggapan positif dari masyarakat karena melalui kegiatan musyawarah rembuk stunting ini, seluruh pihak terkait dapat bekerja sama untuk mencari solusi yang efektif dalam menekan angka stunting di Desa Iligai.

Terselip harapan dari masyarakat terutama Ibu hamil dan Ibu menyusui  bahwa musyawarah rembuk stunting ini menjadi langkah awal dalam memperbaiki kondisi kesehatan anak- anak di Desa Iligai, Kec. Lela, Kab. Sikka.