Personil Polsek Lela Laksanakan Pengamanan Perayaan Keagamaan Perarakan Patung Arca Bunda Maria  di Kecamatan Lela

Personil Polsek Lela Laksanakan Pengamanan Perayaan Keagamaan Perarakan Patung Arca Bunda Maria  di Kecamatan Lela

Tribratanewssikka.~Maumere.  Polsek Lela Polres Sikka melaksanakan Pengamanan prosesi keagamaan ( Umat Katolik  )  dalam  perarakan Patung Arca Bunda Maria di Dusun Waturepang, Desa Lela , Kec. Lela. Senin  27 Mei 2024, pukul 19.00 wita.

Pengamanan Prosesi keagamaan dalam perarakan Patung Arca Bunda Maria ini mendapat pengamanan Piket Jaga  Polsek Lela yang berjumlah 4 personil, AIPDA I Nengah Mertayasa, AIPDA Adrianus Nonte, AIPDA Jefrianus Soko dan AIPDA Johanes Tiga.


Kegiatan perayaan Prosesi perarakan patung Arca Bunda Maria ini mendapat perhatian khusus  dari Piket SPKT Polsek Lela karena umat yang mengikuti kegiatan keagamaan ini sebanyak kurang lebih 150 orang sedangkan Rute perarakan dimulai dari Umat lingkungan St. Antonius  menuju ke umat lingkungan St. Fransiskus yang berjarak sekitar 350 meter dengan menggunakan akses jalan raya dan akses jalan Rabat yang ada di Desa Lela.

Tujuan  dilaksanakan Pengamanan  perarakan Patung Arca Bunda Maria ini adalah untuk memberikan rasa aman dan khusuk bagi umat Katolik yang melaksanakan kegiatann prosesi perarakan Patung Arca Bunda Maria serta kepada masyarakat pengguna jalan yang tidak mengikuti prosesi bisa berhenti sementara waktu agar prosesi perarakan patung bisa lancar dan tidak terganggu.

Kegiatan pengamanan prosesi perarakan Patung Bunda Maria oleh piket jaga SPKT Polsek Lela ini mendapat  respon yang baik dari Para Umat Katolik yang melaksanakan kegiatan keagamaan dan juga dari masyarakat masyarakat sekitar.