Pos Pol Ndete Polsek Alok Gelar Patroli Rutin: Wujudkan Kecamatan Magepanda Aman dan Kondusif

Pos Pol Ndete Polsek Alok Gelar Patroli Rutin: Wujudkan Kecamatan Magepanda Aman dan Kondusif

Tribratanewssikka.com - Maumere.Dalam upaya memelihara ketertiban umum dan menjaga keamanan masyarakat, Piket Jaga Regu II Pos Pol Ndete, Polsek Alok, Polres Sikka melaksanakan patroli rutin pada Senin, 24 Juni 2024. Kegiatan ini dimulai pada pukul 09.30 WITA dengan sasaran utama warga Desa Magepanda.

 

Patroli menempuh rute Jalan Maumere-Magepanda dan sekitarnya, yang berada dalam wilayah Kecamatan Magepanda, Kabupaten Sikka. Kegiatan ini bertujuan untuk memantau situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Sitkamtibmas) di daerah tersebut.

 

Selama patroli, petugas menghimbau warga untuk tidak terlibat dalam kegiatan perjudian dalam bentuk apapun dan mengajak masyarakat untuk terus menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan mereka. 

 

Piket Jaga Pospol Ndete juga mengingatkan warga agar segera melaporkan kepada pihak berwenang atau Kepolisian setempat jika menemukan hal-hal yang mencurigakan, guna tindakan cepat dan tepat dapat diambil.

 

Patroli yang dipimpin oleh Bripka Yohanes Aprilyance ini menggunakan satu unit kendaraan dinas Bhabinkamtibmas dan berlangsung selama satu jam, berakhir pada pukul 10.30 WITA. Selama patroli, situasi tetap berjalan lancar, tertib, dan aman tanpa adanya insiden.

 

 

Kegiatan patroli rutin ini merupakan bagian dari komitmen Pos Pol Ndete Polsek Alok Polres Sikka dalam memastikan keamanan dan ketertiban masyarakat. 

 

Dengan kehadiran rutin di tengah masyarakat, diharapkan dapat menciptakan situasi yang kondusif dan meningkatkan kepercayaan warga terhadap aparat kepolisian.